Latest News

Featured Article

Cara Dapat Uang Tambahan Lewat Smartphone Android

Banyak orang mau melakukan apa saja untuk mendapatkan uang tambahan . Terlebih lagi jika melakukannya dengan cara yang instan dan cepat. Mem...

Cara Membeli Domain Murah di NameCheap Dengan Mudah

Agar blog kita tampak profesional di mata pengunjung, hal pertama yang harus dilakukan adalah menggunakan TLD (Top Level Domain) untuk blog kita. Selain baik di mata pengunjung, blog yang menggunakan TLD juga terlihat baik di mata mesin pencari seperti Google. Pengunjung akan menilai bahwa blog kita adalah salah satu blog profesional yang serius dalam menyajikan sebuah informasi. Selain itu, Google juga akan cepat dalam mengindeks URL blog kita nantinya. Dan masih banyak lagi manfaatnya jika blog kita menggunakan TLD.

Namun, dalam memilih sebuah domain yang baik, tentu Anda harus berhati-hati dan juga selektif. Terutama dalam memilih nama domain yang sesuai dengan isi dari blog Anda. Dalam artikel sebelumnya, saya sempat mengulas beberapa tips dalam memilih nama domain yang baik dan cocok untuk sebuah blog. Bagi Anda yang belum mempelajarinya, silakan baca di: Tips Memilih Nama Domain Untuk Blog Anda.

Selanjutnya mungkin Anda akan bertanya, "Dimana ya tempat yang bagus dan terpercaya untuk membeli sebuah domain?"

Ada banyak tempat yang bisa Anda tuju untuk membeli sebuah domain di Internet, namun tentunya Anda harus bisa membaca track record dari tempat tersebut, apakah terpercaya atau tidak. Jangan sampai Anda menuju ke tempat yang salah untuk membeli domain. Jika Anda salah, bukannya sukses yang menanti Anda, namun kerugian yang Anda dapat. Hal seperti ini tentu harus dihindari, 'kan?

Salah satu tempat yang sudah terbukti terpercaya dan handal yang bisa saya rekomendasikan kepada Anda untuk membeli sebuah domain murah adalah di situs NameCheap. Situs ini sudah terbukti dalam pelayanannya yang mudah dan cepat kepada para pelanggannya dalam hal domain dan juga hosting. Domain yang saya gunakan untuk blog ini pun saya beli dari situs ini.

Apa itu NameCheap?

namecheap
NameCheap adalah sebuah perusahaan yang berdiri pada tahun 2.000 yang bergerak di bidang web hosting merangkap registrar ICANN terakreditasi. Sekarang ini NameCheap telah memiliki 500.000 nasabah dan lebih dari 2 juta domain yang dikelolanya. NameCheap menawarkan beberapa produk seperti nama domain, web hosting, sertifikat SSL, Whois Gurad, dan lain-lain. beberapa keuntungan yang dapat Anda peroleh jika membeli domain atau hosting di NameCheap ini, antara lain:
  • Harga setiap item yang terjangkau (belum termasuk diskon).
  • Tidak ada biaya tersembunyi alias biaya tambahan. Harga yang tertera adalah harga yang harus dibayar.
  • Prosesnya cepat dan mudah (didukung oleh programmer yang handal).
  • Gratis Whois Guard (menyembunyikan identitas pemilik nama domain) untuk tahun pertama.
  • Gratis private email untuk 2 bulan.
  • Dan masih banyak lagi.

Untuk masalah harga, NameCheap menawarkan harga paling rendah untuk domain sebesar $3.98 per tahun. Untuk harga hosting bervariasi dan harga yang paling rendah adalah $3.45 per bulannya. Bagaimana, cukup murah, 'kan? Harga tadi belum dipotong diskon. Jadi, Anda bisa mendapatkan harga yang lebih murah lagi! Jangan sampai Anda melewatkan kesempatan untuk membeli domain atau hosting di NameCheap ini.

Cara Membeli Domain Murah di NameCheap

Setelah mengetahui beberapa fakta tentang NameCheap di atas, sudah pasti Anda akan tertarik untuk membeli domain disana, bukan? Sesuai dengan tujuan saya di awal, disini saya akan membahas cara bagaimana membeli domain di NameCheap. Caranya sangat mudah dan gak ribet. Anda cukup mengikuti setiap langkah yang tertulis berikut ini.

1. Jika Anda belum mendaftar, silakan daftar terlebih dahulu di situs NameCheap. Lalu, login setelahnya.

2. Klik tombol Domain, lalu pilih Registration. Lihat gambar!


3. Pada sesi Register a Domain, Anda masukan domain yang akan Anda beli. Jika sudah, klik tombol Search.


4. Lalu akan muncul beberapa pilihan domain yang tersedia. Silakan pilih TLD yang Anda inginkan dan klik icon keranjang yang berada tepat di sampingnya. Lakukan sesuai gambar di bawah ini.


5. Selanjutnya klik tombol View Cart.


6. Untuk pilihan AutoRenew di bagian Domain Registration dan Free WhoisGuard, saya sarankan untuk mengubahnya menjadi On. Lihat gambar!


7. Sedangkan pada pilihan Promo Code, silakan Anda masukan kode diskon "SNOWDOME" (tanpa tanda kutip) untuk mendapatkan potongan harga di Januari 2015 ini. Lalu, klik tombol Apply.


8. Kemudian, klik tombol Confirm Order.


9. Selanjutnya pada bagian metode pembayaran, Anda bisa memilih beberapa metode yang tersedia. Dan untuk lebih memudahkan, saya sarankan Anda untuk menggunakan metode pembayaran PayPal, karena Anda bisa menggunakan akun PayPal Unverified.


10. Klik tombol Check Out with PayPal. Setelahnya Anda akan diarahkan ke halaman pembayaran Paypal. Dan pastikan juga Anda sudah login di akun Paypal milik Anda.


11. Kemudian, klik tombol Continue.


12. Jika order telah berhasil, maka Anda akan mengarah lagi ke halaman NameCheap. Intinya ada pemberitahuan jika order Anda telah berhasil.

13. Selesai.

Kini, Anda telah berhasil membeli domain murah yang Anda ingikan di NameCheap dengan mudah. Langkah selanjutnya yang harus Anda lakukan adalah mengubah blogspot domain ke TLD (Top Level Domain) yang sudah Anda beli tadi. Untuk caranya, Anda bisa membacanya di: Cara Mengubah Blogspot Domain ke TLD (Top Level Domain) di NameCheap. Semoga bermanfaat.

About The Blog Author

Memulai kembali debutnya di dunia Blogger, Erick Krisna Arinjaya membangun blog ini di akhir tahun 2014. Sebagai blogger pemula yang ingin belajar dan berbagi, lewat blog ini saya ingin fokus menulis artikel-artikel menarik dan bermanfaat, khususnya dalam bidang Blogger, SEO, dan AdSense.

0 Response to "Cara Membeli Domain Murah di NameCheap Dengan Mudah"

Berikanlah komentar terbaik Anda untuk isi artikel di atas di bagian kolom kometar. Komentar tidak pantas dan tidak sesuai dengan topik akan segera dihapus! Terima kasih.

Contact Form

Name

Email *

Message *